Selasa, 05 November 2013

RPP Prosedur Kompleks



RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Sekolah                       : SMA Negeri 1 Turen
Mata Pelajaran            : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester            : X / 2
Materi Pokok              : Teks Prosedur Kompleks
Tema                           : Proses Menjadi Warga Negara yang Baik
Alokasi waktu             : 2 pertemuan  (4 x 45 menit)

A.    Kompetensi Inti
KI 1 :
Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnyadengan mematuhi norma-norma bahasa Indonesia serta mensyukuri dan mengapresiasi keberadaan bahasa dan sastra Indonesia sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa.
KI 2 :
Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan menunjukkan sikap pro-  aktif sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam kehidupan sosial secara efektif dengan memiliki sikap positif terhadap bahasa dan sastra Indonesia serta mempromosikan penggunaan bahasa Indonesia dan mengapresiasi sastra Indonesia.
KI 3 :
Memahami , menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingin tahu tentang  bahasa dan sastra Indonesia serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian bahasa dan sastra yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni (ipteks).
KI 4 :
Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak  untuk mengembangkanilmu bahasa dan sastra Indonesia secara mandiri dengan menggunakan metode ilmiah sesuai kaidah keilmuan terkait.

B.     Kompetensi Dasar dan Indikator

1.1 Mensyukuri anugerah Tuhan akan keberadaan bahasa Indonesia dan menggunakannya  sesuai dengan kaidah dan konteks untuk mempersatukan bangsa.
2.3 Menunjukkan perilaku jujur, tanggung jawab, dan disiplin dalam menggunakan bahasa  Indonesia untuk menunjukkan tahapan dan langkah yang telah ditentukan.
3.1  Memahami struktur   dan kaidah teks prosedur kompleks baik melalui lisan maupun tulisan.
·      Menentukan struktur isi yang tepat dari sebuah teks prosedur kompleks.
·      Memahami kaidah dan ciri-ciri bahasa dalam sebuah teks prosedur kompleks.
·      Memahami konjungsi penambahan, perbandingan, waktu, dan sebab akibat dengan benar dalam teks.
4.1  Menginterpretasi makna teks prosedur kompleks baik secara lisan maupun tulisan.
·      Menjelaskan kata-kata atau istilah penting yang terdapat sebuah teks prosedur kompleks
·      Menunjukkan kata baku dan tidak baku yang berkaitan dengan langkah-langkah dalam teks prosedur kompleks.


C.    Tujuan Pembelajaran
Setelah proses menggali informasi melalui berbagai fakta, menanya konsep, berdiskusi atas fakta dan konsep, menginterprestasi mengasosiasi dan mengomunikasikan teks prosedur kompleks, siswa dapat:
1.      mensyukuri anugerah Tuhan akan keberadaan bahasa Indonesia dan menggunakannya sesuai dengan kaidah dan konteks untuk mempersatukan bangsa,
2.      menunjukkan perilaku jujur, tanggung jawab, dan disiplin dalam menggunakan bahasa Indonesia untuk menunjukkan tahapan dan langkah yang telah ditentukan,
3.      menentukan struktur isi yang tepat dari sebuah teks prosedur kompleks,
4.      memahami kaidah dan ciri-ciri bahasa dalam sebuah teks prosedur kompleks,
5.      memahami konjungsi penambahan, perbandingan, waktu, dan sebab akibat dengan benar dalam teks,
6.      menjelaskan kata-kata atau istilah penting yang terdapat sebuah teks prosedur kompleks, dan
7.      menunjukkan kata baku dan tidak baku yang berkaitan dengan langkah-langkah dalam teks prosedur kompleks.

D.    Materi Pembelajaran
Fakta
1.      Contoh teks prosedur kompleks (terlampir).
Konsep
1.      Pengenalan struktur isi teks prosedur kompleks
Prosedur Kompleks: jenis teks yang berisi langkah-langkah yang harus ditempuh untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Langkah-langkah itu biasanya tidak dapat dibalik-balik, tetapi apabila teks prosedur mengandung langkah-langkah yang dapat dibalik-balik, teks tersebut disebut protokol. Struktur teksnya adalah  tujuan yang akan dicapai dan langkah-langkah.
Prinsip
1.      Makna kata, istilah dalam teks prosedur kompleks
2.      Kata-kata baku dan tidak baku dalam teks prosedur komleks.
3.      Pengenalan ciri bahasa  teks prosedur kompleks
4.      Ciri bahasa yang dipergunakan dalam teks prosedur kompleks adalah bahasa dengan mempergunakan kaidah baku dan komunikatif.
Prosedur
1.      Pemahaman isi teks prosedur kompleks.

E.     Metode Pembelajaran
1.                  inquiry, discovery learning
2.                  diskusi
3.                  eksperimen

F.       Media, Alat, dan Sumber Pembelajaran
1.      Media :
·         Internet
·         Laboratorium bahasa
·         Perpustakaan sekolah
2.      Alat/bahan
·         LCD, laptop
·         Teks Prosedur Kompleks
3.      Sumber Belajar
·      Bahasa Indonesia: Ekspresi Diri dan Akademik . 2013. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.
·      aharianto8.blogspot.com


G.    Kegiatan Pembelajaran

Pertemuan 1
Kegiatan
Deskripsi
Alokasi waktu
Pendahuluan
Kegiatan Awal
·         Siswa merespon  salam dan pertanyaan dari guru berhubungan dengan kondisi dan pembelajaran sebelumnya
·         Siswa menerima informasi tentang keterkaitan pembelajaran sebelumnya dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan.
·         Siswa menerima informasi kompetensi, materi, tujuan, manfaat, dan langkah pembelajaran yang akan dilaksanakan
·         Apersepsi dan Motivasi.
·         Contoh teks prosedur kompleks digunakan sebagai stimulan dengan sejumlah pertanyaan untuk memasuki kegiatan ini (teks diserahkan pada guru untuk memilih)
15 menit
Isi (kegiatan Inti)
Mengamati
·         Peserta didik dibagi menjadi lima kelompok.
·         Peserta didik membaca teks tentang struktur isi teks prosedur kompleks.
·         Peserta didik membaca teks tentang kaidah dan ciri-ciri teks prosedur kompleks.
·         Memahami konjungsi penambahan, perbandingan, waktu, dan sebab akibat dengan benar dalam teks.

Mempertanyakan
·         Peserta didik bertanya jawab tentang hal-hal yang berhubungan dengan struktur isi teks.
·         Peserta didik bertanya jawab tentang hal-hal yang berhubungan dengan kaidah dan ciri-ciri teks prosedur kompleks.

Mengeksplorasi
·         Peserta didik mencari dari berbagai sumber informasi tentang struktur isi teks prosedur kompleks.
·         Peserta didik mencari dari berbagai sumber informasi tentang kaidah dan ciri-ciri teks prosedur kompleks.
·         Peserta didik menemukan konjungsi penambahan, perbandingan, waktu, dan sebab akibat dengan benar dalam teks.

Mengasosiasikan
·         Peserta didik mendiskusikan tentang struktur isi teks prosedur kompleks berdasarkan teks yang telah dibaca.
·         Peserta didik menyimpulkan hal-hal terpenting dalam struktur isi teks prosedur kompleks.
·         Peserta didik mendiskusikan tentang kaidah dan ciri-ciri  teks prosedur kompleks berdasarkan teks yang telah dibaca.

Mengomunikasikan
·         Peserta didik menuliskan laporan kerja kelompok tentang struktur teks prosedur kompleks.
·         Peserta didik menuliskan laporan kerja kelompok tentang kaidah dan ciri-ciri teks prosedur kompleks dan temuan konjungsi yang digunakan dalam teks tersebut.
·         Peserta didik membacakan hasil kerja kelompok di depan kelas dan peserta didik lain memberikan tanggapan.
70 menit


Penutup
·         Bersama peserta didik menyimpulkan hasil diskusi berkaitan dengan struktur isi teks prosedur kompleks.
·         Memberi tugas kepada peserta didik untuk mencari contoh teks prosedur kompleks dari sumber lain.

10 menit

Pertemuan 2

Kegiatan
Deskripsi
Alokasi waktu
Pendahuluan
Kegiatan Awal
·         Siswa merespon  salam dan pertanyaan dari guru berhubungan dengan kondisi dan pembelajaran sebelumnya
·         Siswa menerima informasi tentang keterkaitan pembelajaran sebelumnya dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan.
·         Siswa menerima informasi kompetensi, materi, tujuan, manfaat, dan langkah pembelajaran yang akan dilaksanakan
·          Apersepsi dan Motivasi.
Contoh teks prosedur kompleks digunakan sebagai stimulan dengan sejumlah pertanyaan untuk memasuki kegiatan ini (teks diserahkan pada guru untuk memilih)motivasi

15 menit
Kegiatan Inti
Mengamati
·         Peserta didik dibagi menjadi lima kelompok.
·         Peserta didik membaca sebuah teks prosedur kompleks.

Mempertanyakan
·         Peserta didik bertanya jawab tentang hal-hal yang berhubungan dengan kata-kata atau istilah penting yang terdapat dalam teks prsedur kompeks.
·         Peserta didik bertanya jawab tentang hal-hal yang berhubungan dengan kata-kata baku dan tidak baku yang terdapat dalam teks prsedur kompeks.

Mengeksplorasi
·         Peserta didik menemukan kata-kata dan istilah penting dalam teks prosedur kompleks.
·         Peserta didik menemukan kata-kata baku dan tidak baku dalam teks prosedur kompleks.

Mengasosiasikan
·         Peserta didik mendiskusikan hasil temuan kata-kata dan istilah penting serta kata-kata baku dan tidak baku dalam  teks prosedur kompleks berdasarkan teks yang telah dibaca.

Mengomunikasikan
·         Peserta didik membacakan hasil kerja kelompok di depan kelas dan peserta didik lain memberikan tanggapan.
70 menit
Penutup
·         Umpan balik antarsiswa, antara siswa dengan guru tentang kata-kata dan istilah dalam teks prosedur kompleks.
·         Penilaian performen, lisan, kerja kelompok, pengamatan, sikap dilakukan dalam dan selama proses kegiatan inti
5 menit


H.    Penilaian
1.      Jenis/teknik penilaian
a.       Kompetensi Sikap:
·         Observasi
·         Penilaian diri
b.      Kompetensi Pengetahuan:
·         Tes tertulis
·         Tes lisan
c.       Kompetensi Keterampilan:
·         Projek, dan
2.      Bentuk instrumen dan instrumen
3.      Pedoman penskoran

Teknik
Bentuk Instrumen
Observasi (sikap)
Lembar pengamatan sikap dan observasi diri siswa.
Tes Tulis (pengetahuan)
Tes uraian, menemukan struktur isi, kaidah, ciri kebahasaan, dan kata/istilah baku dan tidak baku dalam teks.
Tes Praktik-Proyek (keterampilan)
Menemukan kata dan istillah penting, kata-kata baku dan tidak baku dalam teks.

Rubrik Instrumen
a.       Peniaian Sikap
Contoh Format Lembar Pengamatan Sikap Peserta Didik

LEMBAR PENGAMATAN OBSERVASI

Mata Pelajaran      : Bahasa Indonesia
Kelas/Program       : X / MIA
Kompetensi           : Teks Prosedur Kompleks
Materi                    : ..............................................

No
Nama Siswa
Sikap Pribadi
Sikap Ilmiah
Jml
Skor
Nilai
Jujur
Displ
Tgjwb
Kritis
Objek
Tolr
(1)
(2)
(3)
(4)
(5)
(6)
1.      1.









2.      2.









3.      3.









4.      4.









5.      5.










Keterangan pengisian skor
4.  Sangat baik
3.  Baik
2.  cukup
1.  Kurang

Contoh Instrumen
Lembar Pengamatan Sikap
No.
Aspek
Skor
Catatan
·         Skor 3 jika memenuhi 3 deskriptor
·         Skor 2 jika hanya memenuhi 2 deskriptor
·         Skor 1 jika hanya memenuhi 1 deskriptor
1
2
3
1.
Kesantunan dalam menggunakan bahasa Indonesia




Rubrik Penilaian Sikap

No.
Aspek
Deskriptor
1.
Kesantunan dalam menggunakan bahasa Indonesia
1.      Kalimat yang digunakan komunikatif
2.      Pilihan kata yang digunakan dalam diskusi menggunakan kata-kata halus seperti tolong, saya harap, menurut pendapat saya, dsb.
3.      Sebelum memberi tanggapan/menyela terlebih dahulu meminta kesempatan kepada ketua kelompok/moderator


Tes Uraian
1.      Bacalah teks prosedur kompleks berikut! (disediakan oleh guru)
2.      Tentukan struktur isi dari teks prosedur kompleks tersebut!
3.      Temukan kata-kata tidak baku yang terdapat dalam teks prosedur kompleks tersebut!
4.      Temukan konjungsi yang dipergunakan dalam teks prosedur kompleks tersebut!
5.      Jelaskan kata-kata dan istilah penting yang terdapat dalam teks prosedur komplek tersebut!

Tes Praktik-Proyek
1.      Pilihlah salah satu teks prosedur kompleks yang terdapat dalam media massa atau internet!
2.      Daftarlah kata-kata/istilah penting yang terdapat dalam teks prosedur kompleks tersebut!
3.      Temukan kata-kata tidak baku dalam teks prosedur kompleks tersebut!
4.      Temukan konjungsi yang dipergunakan dalam teks tersebut!
5.      Pergunakan tabel di bawah ini untuk mengerjakan tugas proyek ini!

Tabel 1:  Interprestasi Makna Kata/Istilah

Judul Teks Prosedur Kompleks                :     .......................................................................
Sumber                                                      :     .......................................................................
Penulis                                                       :     .......................................................................

No.
Kata/Istilah
Interpretasi Makna




















Tabel 2:  Daftar Kata Tidak Baku

Judul Teks Prosedur Kompleks                :     .......................................................................
Sumber                                                      :     .......................................................................
Penulis                                                       :     .......................................................................

No.
Kata Tidak Baku
Seharusnya (Baku)























Tabel 3:  Daftar Konjungsi

Judul Teks Prosedur Kompleks                :     .......................................................................
Sumber                                                      :     .......................................................................
Penulis                                                       :     .......................................................................

No.
Konjungsi
Jenis Konjungsi
Hubungan
1.



2.



3.



4.



5.



6.




Kunci Jawab dan Pedoman Penskoran
Kunci Jawab
1.      Struktur isi teks prosedur kompleks:
a.       tujuan yang akan dicapai
b.      langkah-langkah
2.      Kata-kata tidak baku dalam teks.
No.
Kata Tidak Baku
Seharusnya (Baku)
No.
Kata Tidak Baku
Seharusnya (Baku)
1.
ijin
izin
7.
photocopy
fotokopi
2.
agar supaya
agar/supaya
8.
parker
parkir
3.
anda
Anda
9.
berapa langkah-langkah
beberapa langkah
4.
trampil
Terampil
5.
Rp.
Rp
10.
antrian
Antrean
6.
praktek
praktik




3.      Konjungsi yang dipergunakan:

No.
Konjungsi
Jenis Konjungsi
Hubungan
1.
dan
koordinatif
penambahan
2.
untuk
koordinatif
tujuan
3.
dengan
subordinatif
cara
4.
atau
koordinatif
pemilihan
5.
bahkan
subordinatif
penegasan
6.
karena
subordinatif
penyebaban


4.      Kata-kata/istilah penting dalam teks
No.
Kata/Istilah
Interpretasi Makna
1.
SIM
Surat Izin Mengemudi
2.
kompleks
1 mengandung beberapa unsur yg pelik, rumit, sulit, dan saling berhubungan: masalah yg dihadapinya sangat -- dan sulit dipecahkan; 2 sistem gagasan yg tertekan atau dikuasai oleh emosi sehingga dapat menimbulkan tingkah laku yg tidak wajar;
3.
fotokopi
hasil reproduksi (penggandaan) fotografis thd barang cetakan (tulisan);
4.
prosedur
1 tahap kegiatan untuk menyelesaikan suatu aktivitas; 2 metode langkah demi langkah secara pasti dl memecahkan suatu masalah;

Pedoman Penskoran
No. Soal
Kriteria Penskoran
Skor
1
2
3
4
1.
Struktur isi teks prosedur kompleks:
a.       tujuan yang akan dicapai, dan
b.      langkah-langkah




1.   lengkap dan benar
2.   menyebutkan satu benar
3.   menyebutkan salah
4.   tidak menyebutkan



P


P

P
P
2.
1. menemukan 7-10
2. menemukan 4-6
3. menemukan 2-3
4. menemukan 1



P


P

P
P
3.
1. menemukan dan menjelaskan 4 kata
2. menemukan dan menjelaskan 3 kata
3. menemukan dan menjelaskan 2 kata
4. menemukan dan menjelaskan 1 kata



P


P

P
P

Rumus Penskoran:


                                                                                         Turen, 25 Agustus 2013
Kepala SMA Negeri 1 Turen,                                          Guru Mata Pelajaran,



Drs. Ibnu Harsoyo                                                           Agus Harianto, M.Pd.
NIP 19620327 198603 1 007                                          NIP 19700827 200501 1 007






Lampiran Teks Prosedur Kompleks
CARA MENGURUS SURAT IJIN MENGEMUDI (SIM)

Pernahkah Anda mengurus surat ijin mengemudi (SIM), misalnya SIM C? Mengurus SIM tentu memerlukan waktu dan biaya. Tulisan ini bertujuan untuk berbagi pengalaman dalam mengurus SIM C dengan jalan yang benar. Tulisan ini akan bermanfaat bagi para pengendara sepeda motor yang belum mempunyai SIM C. Manfaat yang diperoleh adalah bagaimana menghemat biaya dan waktu, bagaimana bisa memastikan diri lulus ujian SIM C, dan bagaimana menjawab soal ujian SIM C dengan benar. Tulisan ini juga dimaksudkan agar supaya Anda mampu mengurus SIM sampai selesai dalam satu hari.
Dikatakan kompleks karena langkah-langkah yang ada hanya akan dapat dilaksanakan dengan memenuhi berbagai syarat.


Syarat-Syarat Administrasi
Berikut adalah dua syarat yang penting untuk disiapkan:
(1) Fotokopi KTP 1 lembar
Penting juga anda biasakan untuk selalu menyiapkan fotokopi KTP di dompet.
(2) Uang
Biaya total per April 2012 adalah Rp120.000,00 (yang diperinci menjadi Rp.20.000,00 untuk cek kesehatan dan Rp.100.000,00 untuk biaya pembuatan SIM).
Biaya lainnya tidak ada, tetapi hendaknya anda membawa uang lebih (misalnya Rp.150.000,00 untuk berbagai hal yang bersifat pribadi). Uang sejumlah itu sudah cukup berdasarkan pengalaman untuk hari tersebut. Anda yang berada di daerah lain bisa jadi uang yang diperlukan lebih kecil atau lebih besar. Silakan bertanya terlebih dahulu ke polres setempat atau mencari informasi.
(3) Syarat Pribadi
Berikut ini beberapa syarat pribadi yang harus dipenuhi.
(a) Berumur minimal 17 tahun
Yang belum berumur 17 tahun jangan berharap dapat mengajukan permohonan SIM.
(b) Trampil mengendarai sepeda motor
Polisi penguji menyatakan bahwa orang yang pengalaman mengendarai sepeda motor kurang dari 1 tahun sering gagal dalam ujian. Bahkan, ada peserta ujian yang menabrak pagar waktu menempuh ujian.
(c) Sehat, jernih, dan tenang
Anda datang ke tempat ujian dengan badan yang sehat, pikiran yang jernih, dan hati yang tenang.
(d) Jangan merasa hebat
Walaupun sudah bertahun-tahun mengendarai sepeda motor, bahkan banyak tempat sudah dijelajahi, belum tentu anda lulus tes pada hari itu juga.
(e) Harus tahu diri
Belum tentu anda lulus pada hari itu apabila Anda datang ke tempat ujian SIM C tanpa persiapan yang cukup. Tahu diri itu penting karena Anda harus menempuh ujian praktik dan ujian teori. Bahkan, di beberapa daerah diterapkan uji jalan raya dengan motor masing-masing.

Sama halnya di instansi lain, ketika seseorang akan membuat surat, seperti SIM C, ia pasti harus menempuh prosedur atau urutan langkah yang ada. Berikut ini beberapa langkah-langkah yang perlu diikuti.
(1) Saat Anda memasuki pintu gerbang polres, siapkan KTP asli untuk diserahkan ke polisi jaga. Anda cukup membawa photocopynya saja. Di polres lain, mungkin tidak diterapkan aturan ini. Silakan ikuti aturan masuk lingkungan polres setempat.
(2) Masukkan semua berkas ke dalamnya dan ikuti petunjuk di loket itu.
(3) Dari tempat parkir dengan membawa membawa photocopy KTP, Anda langsung menuju ke pos pemeriksaan kesehatan. Petugas akan memeriksa mata, tensi darah, berat badan, dan tinggi badan. Untuk itu, Anda membayar Rp. 20.000,00. Setelah itu, Anda akan mendapat surat keterangan kesehatan.
(4) Bawalah surat itu dan photocopy KTP ke loket pendaftaran SIM baru. Ikuti antrian. Jika ada tumpukan map satlantas yang tersedia, ambillah satu karena memang disediakan untuk pengurus SIM.
(5) Parkerkan motor atau mobil anda di tempat yang disediakan.
Serahkan berkas-berkas itu ke petugas yang ada. Dia akan berkata, “Tunggu di tempat ujian praktik”. Di sebagian tempat, polres mendahulukan ujian praktek, setelah lulus, Anda mengikuti ujian teori. Setelah lulus, anda menempuh proses berikutnya.

CATATAN:
Urutan tersebut mungkin berbeda di setiap polres. Anda dapat mencari informasi tentang prosedur mengurus SIM baru di polres setempat. Khusus untuk SIM C, di daerah lain pembuat SIM baru harus mengikuti 3 ujian, yaitu ujian praktek, ujian jalan raya, dan ujian tulis.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Como Baixar