Rabu, 27 November 2013

Teknik Bercerita secara Lisan



Kebiasaan bercengkerama dengan teman lain kadang akan membuahkan beberapa hal menguntungkan yang tidak terduga. Di antaranya adalah bertambahnya khazanah perbendaharaan informasi, gurauan, dan bahkan meningkatkan kemampuan berkomunikasi secara lisan. Tetapi tidak jarang di antara kita mengalami kesulitan untuk bercengkerama dengan orang lain karena masalah kemampuan mengungkapkan atau menarasikan sesuatu yang ingin disampaikan. Dalam bercerita atau melisankan sebuah cerpen atau novel yang pernah kita baca kepada teman lain, memang sangat diperlukan keterampilan berkomunikasi lisan yang baik. Lantas bagaimanakah cara menarasikan secara lisan sebuah cerpen atau novel yang pernah kita baca?
 












Langkah-langkah Menceritakan Narasi secara Lisan
11. Bacalah cerpen dengan saksama!
22. Catatlah setiap peristiwa yang terdapat dalam cerpen sesuai dengan urutan waktu terjadinya peristiwa!
         Hujan turun sangat deras.
         Angin berhembus keras sekali.
         Aku segera masuk ke rumah.
33. Jika sangat diperlukan tulislah sinopsis dari cerita tersebut.
 4. Pemahaman terhadap karakter masing-masing tokoh sangat diperlukan sehingga kita akan mempunyai pemahaman yang akan mendukung ekspresi pada saat bercerita.
45. Ceritakan kembali cerpen yang telah dibaca berdasarkan peristiwa-peristiwa yang telah dicatat!
Contoh:
Hujan turun dengan sangat derasnya ketika aku sampai di rumah. Tiba-tiba angin berhembus dengan keras sekali sehingga mantel yang kukenakan menjadi berkibaran dan badanku basah kuyup. Ketika ibu membukakan pintu garasi aku segera memasukkan motorku, dan aku segera masuk ke rumah. Aah betapa leganya setelah di dalam rumah.

Saat menceritakan kembali cerpen ceritakan dengan urut peristiwa-peristiwa yang dicatat dengan menggunakan bahasa yang menarik dan jelas. Jangan terlalu cepat saat menceritakan kembali cerpen. Property yang mendukung sangat diperlukan, terutama jika memang terdapat kesengajaan untuk mendramatisasikan cerita tersebut. Usahakan teman-teman Anda memahami cerita yang Anda sampaikan! Tentu saja untuk dapat melakukan hal ini dengan baik diperlukan latihan rutin dengan tidak mengenal kata putus asa.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Como Baixar